Upaya Mengatasi Kejenuhan dalam Belajar

Belajar lagi, belajar mulu, belajar terus.

Aku mau nanya nih, sebenarnya kamu tuh dalam satu hari, berapa jam sih belajar? Coba hitung dulu deh, masuk sekolah pas pagi hari sampai pulang. Terus, ditambah lagi kegiatan ekstrakurikuler

Belajar dengan giat dan tekun memang sangat baik. Apalagi kalau kamu punya motivasi di belakangnya yang mendorong kamu semangat belajar. Sayangnya, manusia pasti punya titik jenuh. Gampangnya kita sebut dengan nama “bosan”. kejenuhan merupakan suatu hal yang manusiawi kok.

Jujur aja deh, pernah ngerasain bosen ngga sih pas lagi belajar gitu? Sudah capek-capek belajar, eh nilainya masih aja sama.

Jangan langsung putus asa, coba kamu baca artikel ini sampai selesai. Mungkin ada beberapa dari alasan berikut ini yang jadi penyebabnya.

1. Tidak Fokus pada Tujuan

Belajar itu harus punya tujuan. Misal, kamu belajar dengan gigih itu buat naik kelas. Atau bisa lebih terperinci lagi. Contohnya kamu mau nilai ulangan matematika itu dapat nilai 95. Nah, tujuan yang kayak gitu tuh bagus banget. Sayangnya, bagi beberapa orang, mereka belajar ya hanya belajar aja. Ngga tau tujuannya apa. Lama-kelamaan bakalan bosen karena mengulang rutinitas yang sama.

2. Lingkungan Tidak Memberikan Dukungan

Salah satu faktor suksesnya belajar bagi seseorang ialah dukungan dari orang di sekitarnya. Beruntunglah bagi teman-teman yang mempunyai orang tua, teman, sahabat, kakak, atau siapa pun itu yang selalu semangat dalam memberikan dukungan untuk kamu dalam kegiatan belajar.

3. Strategi Belajar yang Asal-asalan

Belajar itu ibarat persiapan menghadapi perang, dalam artian ulangan ya. Perang mengontrol diri untuk percaya pada kemampuan kamu. Oleh karenanya, strategi dalam belajar itu perlu ya teman-teman. Kalau asal belajar dan memaksakan harus paham dalam satu kali latihan, wah…kasihan mental dan pikiran kamu. 

4. Tidak Punya Waktu Istirahat

Menjelang ujian, pasti frekuensi belajar kamu makin lebih intensif. Bahkan, jauh-jauh hari sebelumnya sudah digenjot demi mencapai tujuan akhir yang pastinya bisa membuat kamu puas dan bangga. Saking semangatnya, kamu belajar terus-menerus sampai lupa waktu istirahat. Coba deh relaksasi sebentar, entah tidur, atau hangout sebentar untuk melepas rasa jenuh saat belajar.

5. Ingin Hasil yang Instant

Sudah belajar dengan rutin, gigih, dan tak kenal putus asa tapi hasilnya ngga memuaskan. Lama-lama bosen dan ngga percaya diri dengan kemampuan kamu. Ngaku deh. Begini lho teman-teman, yang namanya belajar itu ngga cuma ngerjain 10 soal latihan terus langsung paham. Ada proses yang harus kamu lalui biar paham. Jadi, sudah dipastikan kalau belajar itu ngga instant, emangnya mi.

Nah, itu tadi beberapa penyebab munculnya rasa bosan dalam belajar. Sebisa mungkin kamu harus menghilangkan penyebab rasa bosan dalam belajar itu muncul ya. Aku akan ngasih tau tips untuk mengatasi kejenuhan belajar nih, yuk cekidot…

Menurut Hakim (2002), terdapat beberapa cara atau metode yang dapat digunakan untuk mengatasi kejenuhan dalam belajar, antara lain yaitu sebagai berikut:

  1. Belajar dengan cara atau metode yang bervariasi. Belajar dengan metode yang monoton akan menyebabkan kejenuhan dalam belajar, untuk itu kita di tuntut untuk menggunakan metode yang bervariasi agar tidak bosan, dengan cara mengubah metode yang biasa kita gunakan dengan metode baru dan seterusnya akan menciptakan suasana baru di dalam kelas. 
  2. Mengadakan perubahan fisik di ruangan belajar. Mengadakan perubahan fisik diruang belajar baik dikelas maupun di rumah yang ada kaitannya dengan perubahan bentuk materi seperti perubahan letak meja, kursi, papan tulis dan segala sesuatu yang ada kaitannya dengan aktivitas belajar. 
  3. Menciptakan suasana baru di ruang belajar. Pada umumnya ruang belajar yang tenang dan jauh dari kebisingan merupakan tempat yang ideal untuk belajar, namun hal ini jika dilakukan dalam waktu yang lama tanpa ada perubahan maka akan mengakibatkan kejenuhan belajar, oleh sebab itu ciptakan suasana baru di ruang belajar, semisal belajar sambal mendengarkan musik instrumental yang berirama tenang atau musik kesukaan. 
  4. Melakukan aktivitas rekreasi dan hiburan. Belajar adalah salah satu kegiatan mental yang sangat melelahkan dan sangat menyita banyak energi, kelelahan yang berlarut-larut akan mengakibatkan kejenuhan, untuk itu perlu adanya istirahat yang cukup sebagai alternatif dalam mengembalikan atau memulihkan energi yang banyak tersita/terkuras saat belajar. 
  5. Hindari adanya ketegangan mental saat belajar. Ketegangan mental akan membuat aktivitas belajar akan terasa jauh lebih berat dan melelahkan dan berujung pada kejenuhan belajar. Ketegangan mental dapat dihindari dengan jalan belajar santai artinya belajar dengan sikap rileks dan bebas dari ketegangan.

Selain itu menurut Sukmana (2011), untuk mengatasi kejenuhan belajar di kelas, dapat dilakukan beberapa teknik belajar yang positif, yaitu sebagai berikut: 

  1. Cari manfaat dari belajar yang dilakukan. Belajar yang dilakukan oleh peserta didik pasti ada manfaatnya, dengan belajar peserta didik bisa memperoleh ilmu pengetahuan, menambah wawasan dan pengalaman hidup. 
  2. Lakukan belajar dengan perasaan senang dan kreatif. Suatu pekerjaan yang dilakukan dengan perasaan senang akan menimbulkan Suatu pekerjaan yang dilakukan dengan perasaan senang akan menimbulkan semangat. Begitu juga dengan kegiatan belajar, apabila merasa senang, peserta didik akan belajar dengan gairah dan bersemangat. 
  3. Pandang guru dari segi positifnya. Guru sebagai manusia biasa tidak lepas dari segala kelebihan dan kekurangan. Setiap bertemu dengan guru, peserta didik bisa diskusi, bertukar pendapat informasi untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan. 
  4. Anggaplah belajar itu sebagai kebutuhan yang mendesak. Belajar jangan sampai hanya untuk menggugurkan kewajiban. Artinya, belajar selain sebagai kewajiban, juga harus menjadi kebutuhan yang harus segera dipenuhi. Kalau belajar itu sebagai suatu kebutuhan, peserta didik akan berusaha untuk belajar dengan giat. 
  5. Lakukan diskusi kelompok. Untuk menambah gairah belajar, peserta didik bisa mengajak teman-teman untuk melakukan kegiatan belajar bersama. Melalui diskusi kelompok atau belajar bersama, peserta didik bisa tukar pendapat, pengalaman, dan informasi di antara teman.

Semoga tips ini bermanfaat yaa…

Daftar Pustaka

Riadi, Muchlisin. “Kejenuhan Belajar (Aspek, Indikator, Penyebab, dan Cara Mengatatasi”. https://www.kajianpustaka.com/2022/06/kejenuhan-belajar.html. (diakses pada 23 Oktober 2023)

Heryansyah, Tedy Rizkha. “5 Penyebab Munculnya Rasa Bosan dalam Belajar”. https://www.ruangguru.com/blog/penyebab-rasa-bosan-dalam-belajar (diakses pada 23 Oktober 2023)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *